Seiring perkembangan zaman, kegiatan bersepeda semakin digemari orang, baik anak-anak ataupun orang dewasa, laki-laki maupun wanita. Yah, bersepeda merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan, apalagi kalau dilakukan bersama-sama (rombongan). Bersepeda mempunyai banyak manfaat, selain menyenangkan juga dapat menyehatkan karena merupakan salah satu kegiatan olahraga. Selain itu bersepeda juga dapat memperkokoh jalinan silaturrohim antar sesama pesepeda. Bersepeda juga dapat menambah wawasan para sepeda karena dapat mengetahui tempat baru dan juga kondisi lingkungan sekitar.
Atas dasar hobi dan berbagai manfaat yang bisa diperoleh dari bersepeda, maka beberapa warga di sebuah perumahan di Kota Bekasi yaitu Perumahan Mutiara Gading Timur khususnya Blok L berinisiatif membentuk klub sepeda yang dinamakan El Cycle, Goweser Mugati. El Cycle mengacu nama Blok L, sedangkan Mugati sebenarnya merupakan singkatan dari Mutiara Gading Timur.
Kegiatan bersepeda goweser Mugati biasanya dilaksanakan setiap hari minggu pagi, bersama-sama menjelajah berbagai jalan dan tempat disekitar bekasi. Melintasi jalan aspal sampai jalan setapak, melintasi perumahan sampai persawahan yang masih asri.
Pembentukan klub sepeda El Cycle, tentunya mengalamai pasang surut. Apalagi setelah salah satu pendiri dari El Cycle, yaitu Kang Asep harus meninggalkan kami untuk selama-lamanya. El Cycle hampir vakum beberapa bulan. Namun, seiring waktu karena bersepeda merupakan salah satu hobi yang mempunyai berbagai manfaat, para goweser mugati mulai kembali aktif melakukan kegiatannya.
Blog ini dibuat selain sebagai sarana pendukung kegiatan-kegiatan yang dilakukan para goweser Mugati, juga sebagai sarana berbagi ilmu yang bermanfaat untuk para goweser dimanapun.
Demikian sekelumit cerita tentang pembuatan blog ini, Kritik dan saran atas blog ini sangat kami harapkan, demi kemajuan bersama.
Salam Gowes !!!
biar lebih sehat """ banyak gowes "" dan banyak nongkrong malem .. hehe
BalasHapus